WANIPEDES

Dewan Pimpinan Daerah, Aliansi Wartawan Indonesia, Sulawesi Tenggara Gelar Rapat Khusus

Dewan Pimpinan Daerah, Aliansi Wartawan Indonesia, Sulawesi Tenggara Gelar rapat khusus

Dewan Pimpinan Daerah, Aliansi Wartawan Indonesia, Sulawesi Tenggara Gelar rapat khusus pada Rabu, 8 November 2023.

Rapat dihadiri oleh para Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan juga segenap anggota Aliansi Wartawan Indonesia Sulawesi Tenggara (AWI-SULTRA) yang bertempat di ruang rapat AWI Sultra, Jl. Balaikota, Lrg. Melati Kota Kendari. 

Turut hadir beberapa Dewan Pembina beserta tim Bidang Hukum AWI Sultra. Solidaritas antar anggota AWI menjadi salah satu poin yang menjadi perhatian khusus saat rapat. Menurut Ketua AWI Sultra, Fianus Arung mengatakan bahwa solidaritas, kekompakan para anggota menjadi hal yang sangat penting. 

"Kita tidak perlu banyak anggota bila hanya menang kuantitas atau jumlah. Lebih baik jumlah kita sedikit hanya beberapa orang saja namun kita solid, kita kompak, tertib dan disiplin serta memiliki kualitas," Kata Ketua AWI Sultra. 

Pihaknya pun menegaskan bahwa bagi anggota AWI yang tidak tertib dan tidak disiplin, akan dipertimbangkan untuk dikeluarkan dari keanggotaan. 

Ketua AWI Sultra Fianus Arung, tidak lupa menyampaikan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada para Dewan Pembina yang sudah banyak membantu dan mensuport eksistensi AWI di Sulawesi Tenggara. 

"Walaupun para Dewan Pembina banyak yang tidak hadir, namun dalam kesempatan ini saya atas nama AWI Sultra mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya, juga kepada seluruh anggota AWI yang hadir maupun yang tidak hadir karena berhalangan waktu," Tutup nya.

Post a Comment for "Dewan Pimpinan Daerah, Aliansi Wartawan Indonesia, Sulawesi Tenggara Gelar Rapat Khusus"

Mediaku