WANIPEDES

SMPN 1 Bangorejo Gelar Kegiatan Ramadhan, 550 Peserta Antusias Ikuti Acara Mendekatkan Ilmu Agama

Kegiatan Ramadhan SMPN 1 Bangorejo diikuti 550 peserta bertujuan mendekatkan ilmu agama terhadap anak didik
Banyuwangi, Selasa, 26 Maret 2024. Hariyanto, S.Pd., selaku kepala sekolah SMPN 1 Bangorejo, kejepret kamera awak media saat memberi materi dalam kegiatan Ramadhan.

Kegiatan Ramadhan tersebut diselenggarakan oleh pihak Sekolah SMPN 1 Bangorejo yang beralamat di Jalan Sudirman No. 5, Bangorejo, Banyuwangi, Jawa Timur. Kegiatan dimulai pada hari Senin, 25 Maret, dan berakhir pada 30 Maret 2024, diikuti oleh murid kelas 7, 8, dan 9 tanpa terkecuali.

Hariyanto, S.Pd., sibuk sebagai pemateri dalam acara Ramadhan. Beliau juga memberikan hadiah berupa uang kepada peserta kegiatan Ramadhan yang bisa menjawab pertanyaan yang diajukan. Acara semakin meriah saat peserta berhasil menjawab dan langsung berlari ke depan untuk mengambil uang dari tangan kepala sekolah.

Acara Ramadhan diikuti oleh kurang lebih 550 peserta, dengan logo yang memiliki makna mulia: "persiapkan diri dengan amal, ibadah tepat, dan hebat agar pahala berlipat."

Hariyanto, S.Pd., menjelaskan kepada beberapa awak media di ruang tamu SMPN 1 Bangorejo tujuan utama diadakannya acara Ramadhan adalah untuk mendekatkan anak didik kepada ajaran Agama, dengan cara memeluk agama Islam dan menghadirkan siraman rohani oleh pak ustad bagi yang beragama Islam serta mengajak yang beragama Kristen ke gereja.

Terkait dengan hadiah uang, Hariyanto menegaskan bahwa saat memberi materi, maksudnya hanya ingin berbagi dengan para peserta menggunakan uang pribadinya, bukan menggunakan dana anggaran dari panitia.

Hariyanto juga menjelaskan bahwa selain pelajaran inti, sekolah mereka juga menyuguhkan pelajaran ekstrakurikuler non-akademik seperti sepak bola, bola voli, seni tari, karawitan, musik, dram band, Pramuka, dan PMR. Sedangkan IPA, Matematika, dan Bahasa merupakan ekstrakurikuler akademik.

Sekolah mereka juga telah meraih banyak prestasi di tingkat Kabupaten Banyuwangi, antara lain juara 1 dan 2 dalam Futsal AFC dan Sunaga Cup serta juara 3 dalam bola voli wilayah selatan.

Mereka juga berkolaborasi dengan komite demi meningkatkan kualitas pendidikan dan layanan prima, sehingga menghasilkan anak didik yang cerdas dan berkualitas serta mampu melanjutkan ke jenjang sekolah yang lebih tinggi," tutur Hariyanto.

Di tempat terpisah, Okta kelas 8, salah satu peserta kegiatan Ramadhan yang berasal dari Sukorjo, menjelaskan bahwa kegiatan ini dimulai pada hari Senin, dan mereka tidak menginap, datang pada pukul 8 pagi dan pulang pada pukul 12 siang. Selama kegiatan Ramadhan, mereka mendapatkan materi tentang keagamaan," tutup Okta.

Singgih sm

Post a Comment for "SMPN 1 Bangorejo Gelar Kegiatan Ramadhan, 550 Peserta Antusias Ikuti Acara Mendekatkan Ilmu Agama"

Mediaku