WANIPEDES

Mohammad Syafii" Dengan Nomor Urut 03 Terpilih Menjadi Kepala Desa Kedungringin


Dia adalah Mohammad Syafii, kandidat yang terpilih pada Pilkades Serentak yang di Desa Kedungringin, Kecamatan Muncar dengan nomor urut 03. Ia mendapatkan suara sebesar 2747 dari total suara sah 5,958, mengalahkan 4 calon Kepala Desa lain.

Mohammad Syafii" saat ditemui awak media menyampaikan pada tahapan awal kepemimpinannya, putra asli kelahiran Desa Kedungringin ini akan mengevaluasi kinerja keseluruhan aparatur desa, kemudian mengkaji program pemerintah yang sedang berjalan dan mengadakan pelatihan manajemen untuk semua perangkat desa.

"Saat menjabat nanti, saya akan evaluasi ke dalam, melihat bila ada perangkat yang belum bisa bekerja sesuai tupoksi nya, kita akan bantu dengan pelatihan, Yang jelaskan pemerintahan ini kan sudah berjalan, ke depan akan kita kaji dan kita tuangkan dalam RJPMDes sesuai dengan visi misi kami.

Mohamad Syafii juga berkomitmen untuk meningkatkan taraf kehidupan para nelayan di pesisir Desa Kedungringin dengan membangun sumberdaya yang ada nantinya.

"Masyarakat Kedungringin ini kehidupan nya kan kebanyakan nelayan, kita nanti akan gali potensi apasaja yang bisa dikembangkan agar masyarakat kita di pesisir bisa lebih sejahtera", terangnya.

Ia juga akan meningkatkan hubungan yang baik kepada para pemilik perusahaan yang berdiri di daerahnya, sehingga nanti bila perusahaan/pabrik tersebut membuka kesempatan bekerja kita akan mendorong warga Desanya untuk bekerja disana, disamping agar diadakan pelatihan-pelatihan khusus untuk warga pesisir dalam pengelolaan sumberdaya, nantinya Desa akan hadir untuk program-program tersebut.

Ia juga menyoroti para pemuda di desa Kedungringin, selama ini programnya belum optimal dan peran desa dirasakan masih kurang. Melalui karang taruna nanti kita akan buatkan program yang positif kepada para pemudanya, sehingga nanti bisa mengurangi pengangguran dan mengurangi pengaruh yang negatif dikalangan pemuda.

Salah satu hal mendesak yang akan dilakukan oleh pria alumni IKIP PGRI Banyuwangi ini adalah masalah penerangan jalan di desa nya, untuk awal-awal ia akan berjanji untuk membuat terang desanya dengan menambahkan titik lampu penerangan.

Terakhir ia menyampaikan rasa syukur nya kepada Allah Subhana Wata'ala atas amanah jabatan yang diberikan dan mengucapkan terimakasih kepada keluarga dan seluruh pendukung nya, karena tanpa dukungan itu semua, ia tidak bisa melakukan perubahan yang lebih baik di desanya.
(Tim)





 .

Post a Comment for "Mohammad Syafii" Dengan Nomor Urut 03 Terpilih Menjadi Kepala Desa Kedungringin "

Mediaku