WANIPEDES

Susianto Berharap Pemimpin Pemerintahan Desa Butuh Sosok Yang Bijaksana dan Mengayomi Masyarakat

Sosok Susianto, Calon Pemimpin yang Diharapkan Mengangkat Desa Sumbersewu
Calon Kepala Desa Sumbersewu Wastono

WANIPEDES.ID | BANYUWANGI -
Pimpin di sebuah desa (kepala desa) diharapkan bisa menjadi edukator bagi warga sehingga bisa menampung usulan, keluhan, dan juga kritik yang tujuannya membangun untuk kemajuan desa. Maka dari itu, warga desa Sumbersewu kecamatan Muncar kabupaten Banyuwangi mengharapkan perubahan, dengan adanya perhelatan pesta demokrasi tingkat desa pada tanggal 25 Oktober 2023 mendatang. Warga antusias menginginkan perubahan untuk desa Sumbersewu.

Tidak ada alasan yang pasti ketika tim media mengklarifikasi terkait keinginan masyarakat, namun salah satu calon yang ikut kontes di pilkades, menurut masyarakat ada yang punya potensi untuk pengembangan desa khususnya potensi wisata Gumuk Kantong yang bisa mendongkrak perekonomian masyarakat.

Susianto merupakan warga sekaligus tokoh pegiat wahana wisata Gumuk Kantong. Saat ditemui awak media, dia menyampaikan, "Kami memang butuh sekali sosok figur pemimpin yang bisa bersinergi dengan wisata agar tercipta sinkronisasi keharmonisan untuk peningkatan wahana wisata desa Sumbersewu yang saat ini juga mampu meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat."

"Kita butuh pemimpin yang nantinya bisa bergandengan tangan untuk kemajuan wisata Gumuk Kantong," tutur Susiyanto. Minggu 08 - Oktober - 2023.

Dasar dari keinginan masyarakat bukan tanpa alasan, namun ada kriteria tertentu dari salah satu calon Pilkades yang menurut mereka sangat menonjol dengan motto "SATU UNTUK SEMUA, SEMUA UNTUK SATU"

Mewujudkan desa Sumbersewu yang lebih maju, sejahtera, bermartabat, dan religius adalah visi misi yang diusung. Untuk mewujudkan visi misi tersebut, maka tentunya harus ada misi perubahan yang harus dilaksanakan. Langkah berikutnya adalah memberikan pelayanan administrasi dengan mudah, cepat, transparan, dan nyaman dengan 3S (salam, senyum, dan sapa). Selain itu, meningkatkan perbaikan sarana dan prasarana infrastruktur, pavingisasi, drainase, dan irigasi untuk menunjang pembangunan masyarakat.

Meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat yang berbasis pada pertanian, peternakan, dan perdagangan untuk kesejahteraan masyarakat desa Sumbersewu. Menggairahkan kembali kegiatan olahraga sesuai dengan minat dan usulan dari berbagai elemen masyarakat desa Sumbersewu, guna melestarikan dan mengembangkan budaya yang ada di desa, baik budaya tradisional maupun budaya modern.

Membangun SDM yang unggul dengan mengadakan pelatihan-pelatihan skill keterampilan sehingga punya keahlian dan daya saing yang lebih baik dari desa yang lain, ungkap salah satu tim pemenangan Wastono (Cakades) Sumbersewu.

Masih Supriyanto kemudian menyusun program kerja yang sudah dirapatkan oleh Cakades bersama tim pemenanganya, meliputi bidang pemerintahan, yaitu membuat rancangan program pembangunan desa jangka panjang, menengah, dan pembangunan jangka pendek. Selanjutnya, pengoptimalisasian tugas, wewenang, serta fungsi struktural pemerintah desa untuk pelayanan yang efektif, efisien, dan melanjutkan program kerja pemerintah desa yang terdahulu dan memeliharanya yang sekiranya memang patut untuk dilestarikan.

Juga pengoptimalisasian pendapatan desa, sesuai dengan kebutuhan masyarakat Sumbersewu. Ungkap Supri.

Lalu, untuk selanjutnya, guna untuk kemajuan Sumber Daya Manusia di bidang pendidikan dan keagamaan, dengan cara membantu mensukseskan program pemerintah untuk mengurangi anak putus sekolah dan buta aksara, serta membangun mitra kerja terhadap lembaga-lembaga pendidikan untuk memberikan beasiswa bagi siswa berprestasi yang tidak mampu, serta tidak lupa menjaga keharmonisan antar umat beragama dalam kehidupan sehari-hari.

Menciptakan ide-ide tradisi baru dan melestarikan tradisi yang sudah ada. Di bidang perekonomian, rancangan kinerja Cakades yaitu dengan membuka seluas-luasnya kemitraan sejajar dengan pihak lain dalam upaya meningkatkan kegiatan ekonomi masyarakat, dan juga meningkatkan sarana dan prasarana wilayah yang berdampak secara luas. (Yanto)

Post a Comment for "Susianto Berharap Pemimpin Pemerintahan Desa Butuh Sosok Yang Bijaksana dan Mengayomi Masyarakat"

Mediaku